Langsung ke konten utama

Menyingkir Pergi



Aku menyingkir agar luka ini perlahan pulih. Mengesampingkan diri darimu adalah pilihanku sendiri. Tak perlu lagi mencari hingga menemui, sebab sejatinya kamu tetap ada di sini, dalam doa baik yang selalu terucap. 

Aku memang bukan orang paling suci yang tanpa cela, namun memutuskan bertanggung jawab atas diri sendiri adalah pasti. Biarkan kita baik-baik saja, sambil baik-baik pergi, baik-baik menyingkir. Bukankah akan lebih indah bila mengakhiri dengan kesadaran penuh?

Aku tidak pergi kemana pun, hanya menjeda keberadaanku dari kamu, menjauh terlebih dulu, hingga kupastikan menatapmu lagi dengan perasaan yang sudah ku normalisasi.

Terima kasih...

Untuk setiap momentum indah dan bahagia yang memberi warna unik tersendiri. 

Kamu berhak bahagia...

Aku pun berhak menjalani hidup tanpa pura-pura. 



Duko Timur, 22:51 WIB

Komentar